Tingkatkan Kinerja Laporan Keuangan dan BMN PA Kraksaan Hadiri 
PA Kraksaan Hadiri Asistensi Penyusunan Laporan Keuangan dan BMN Semester I Tahun 2023, pada Minggu 25 Juni 2023 sampai Selasa 27 Juni 2023, yang dilaksanakan oleh Pengadilan Tinggi Surabaya bertempat Hotel Ketapang Indah Banyuwangi.
Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan Surat Sekretaris Pengadilan Tinggi Surabaya Nomor W14-U/4956/KU.01/06/2023 tentang Pemanggilan Peserta Kegiatan Asistensi Penyusunan Laporan Keuangan dan Laporan BMN Semester I Tahun 2023. Kegiatan asistensi ini didampingi langsung oleh Pembina dari Biro Keuangan dan Biro Perlengkapan Mahkamah Agung RI.
Kegiatan ini dihadiri Operator Persediaan dan Aset dan Operator GLP Aplikasi SAKTI Pengadilan Agama Kraksaan yakni Ana Khoirotul Aini, S.H. dan Farida Pitaloka, A.Md. serta seluruh Operator Persediaan dan Aset dan Operator GLP Aplikasi SAKTI dari 79 satuan kerja seluruh Jawa Timur.